Girls’ Generation’s Jessica & f(x)’s Krystal bersyukur menjadi Cover NYLON US & Korea

Dengan reality show ”Cover Girl” mereka akan menunjukan tentang kisah kehidupan sehari-hari mereka. Salah satu pasangan saudara paling favorit di Korea, Girls' Generation Jessica dan f(x)'s Krystal muncul pada Majalah Nylon edisi Juni untuk Versi Amerika Serikat dan Korea. Bekerja sama dengan fotografer terkenal dan editor-in -chief dari Nylon, Marvin Scott Jarrett, Jung Sister memamerkan pesona femme fatale mereka yang mampu untuk mengikat dan menangkap perhatian penggemar.

Keduanya tidak hanya menunjukkan karisma mereka, tetapi juga kasih sayang mereka satu sama lain, bahkan mereka tampak lebih seperti orang yang berteman daripada bersaudara. Meskipun dengan perbedaan usia lima tahun yang mereka miliki, Keduanya tampak begitu dekat dan tulus, hal ini telihat dari cara mereka saling memandang dan juga dari cara mereka menjawab pertanyaan-pertanyaan. Selama wawancara Mereka juga berbagi pikiran tentang pendapat orang-orang yang selama ini melihat mereka sebagai orang yang arogan dan tidak sopan, mereka mengatakan bahwa :

"Banyak orang yang mengira bahwa kami adalah orang yang sombong dan angkuh, tapi kami pikir mungkin semua itu karena kami berdua jujur. Saya pikir kita akan mudah untuk membuat seseorang merasa tidak nyaman dari pada merasa nyaman saat bersama dengan kami. Namun, melalui pemotretan dan wawancara ini, saya berharap masyarakat umum akan melihat ketulusan kami."

Cover Girl akan ditayangkan pertama kali pada tanggal 3 Juni melalui saluran kabel On Style.

Cr : http://www.hellokpop.com/2014/05/25/girls-generations-jessica-fxs-krystal-grace-the-cover-of-nylon-us-korea/

960292_792742454079055_6306241762381465234_n

No comments

Powered by Blogger.