Sooyoung Berbagi Cerita Tentang Bagaimana Ia Menjaga Bentuk Tubuh Indahnya.

Saat ini Girls' Generation sedang mempromosikan mini album keempat mereka di berbagai program TV, dan dapat dipastikan itu membuat mereka menjadi benar-benar sibuk. Baru-baru ini, Sooyoung muncul di KBS 2TV '1 Vs 100 ' yang di tayangkan pada tanggal 18 dan berbicara tentang bagaimana ia menjaga figure model yand dimilikinya dan juga tentang bagaimana mereka yang saat ini telah dianggap sebagai penyanyi senior.

Ketika ditanya apakah bentuk tubuhnya secara alami memang seperti itu atau ia harus berusaha untuk menjaganya. Dia kemudian menjawab, "Saya pikir kedua-duanya. Aku adalah tipe orang yang tidak akan bertambah berat badan karena makanan, tapi akhir-akhir ini Aku juga sedang berusaha untuk menjaganya".

Dia menambahkan, Sebelumnya, saya merasa sangat beruntung karena memiliki metabolisme tubuh yang seperti itu, tapi itu membuat saya tampak seperti tumbuh satu tahun lebih tua, itu membuat saya menyadari bahwa saya harus menjaganya. Saat ini saya mulai sering melakukan olahraga dan saya melakukannya secara konsisten". Sooyoung juga mengungkapkan bahwa Yuri dan Hyoyeon adalah anggota SNSD yang paling sering melakukan olahraga.

Dia berkata, "Latihan adalah kehidupan Yuri. Dia sangat tahu tentang berbagai jenis latihan oahraga. Sooyoung juga menambahkan bahwa Hyoyeon baru-baru ini mengikuti sebuah kompetisi ski dan ia berhasil meraih posisi pertama. Fakta bahwa album kami mengalami penundaan, itu membuatnya menemukan hobi baru tersebut. Beberapa hari yang lalu ia datang meminta dukungan kepada saya dan mengatakan bahwa ia akan mengikuti kompetisi ski lain hari ini. Mungkin Sekarang dia sedang berada di tengah-tengah acara tersebut."

Sooyoung juga mengungkapkan pikirannya tentang Girls' Generation yang telah dianggap sebagai penyanyi senior sekarang ini. Dia mendapat pertanyaan, "Ini adalah tahun kedelapan Anda di industri ini. Kapan Anda menyadari bahwa anda telah menjadi seorang senior ? "

Dia berkata, "saya merasa iri ketika melihat junior datang ke ruang tunggu kami untuk menyapa. Belum lama ini, Ladies' Code datang ke ruang tunggu kami dan mereka tampak benar-benar cantik. Dulu kami adalah grup yang pergi berkeliling untuk menyapa para senior dengan membawa album kami, tapi semuanya telah berubah dan sekarang saya menyadari bahwa waktu telah berlalu.

cr : Allkpop- http://www.allkpop.com/article/2014/03/sooyoung-dishes-on-how-she-maintains-her-figure-and-being-a-senior-in-the-industry

trans by : soshindonesia.com
Please take out with full credit !!

2013-05-03 16.58.17

1 comment:

Powered by Blogger.