Girls' Generation masuk nominasi di tiga kategori untuk 'Golden Disk Awards ke-28'
Girls' Generation telah dinominasikan dalam tiga kategori untuk "Golden Disk Awards" yaitu Song of the Year, Album of the Year, dan Popularity Award.
Acara penghargaan tersebut akan digelar di Grand Peace Palace di Kyung Hee University pada 16 Januari 2014, mulai pukul 17.00 sampai 20.50 KST. Pemenang penghargaan akan ditentukan berdasarkan voting, penjualan album, dan opini para juri.
Sebelumnya, Girls' Generation menerima Digital Daesang di "Golden Disk Awards" 2009, Disk Daesang di tahun 2010 dan Digital Daesang di tahun 2011, menjadi grup wanita pertama yang menerima penghargaan tiga kali berturut-turut. Tahun lalu, Girls' Generation - TTS juga masuk nominasi untuk tiga kategori di "Golden Disk Awards ke-27".
Sumber: Soshified, Joins, GOLDEN DISK AWARDS
Post a Comment